IDEA JATIM, MALANG – Dalam mempersiapkan masa depan peserta didik kelas XII melanjutkan studi ke jenjang universitas dan pengembangan diri. MA Almaarif Singosari sukses menggelar Career Day 2026 yang dikemas dalam Expo Campus, Sabtu, (10/1/2026) kemarin.
Kegiatan yang digelar di Gedung Aula Lantai 3 madrasah ini menjadi ruang strategis bagi para siswa untuk memperoleh gambaran menyeluruh tentang dunia perguruan tinggi, mulai dari pilihan program studi, sistem seleksi masuk, hingga peluang beasiswa.
Melalui kegiatan ini, siswa tidak hanya mendapatkan informasi, tetapi juga diarahkan untuk mulai merancang langkah akademik secara lebih terencana.

Sebanyak 12 perguruan tinggi negeri dan swasta di Jawa Timur turut ambil bagian. Uniknya, sebagian besar perwakilan kampus merupakan alumni MA Almaarif Singosari.
“Kehadiran para alumni ini memberi nilai tambah karena mereka tidak hanya mempresentasikan profil kampus, tetapi juga berbagi pengalaman nyata tentang kehidupan perkuliahan yang pernah mereka jalani,” ujar Kepala MA Almaarif Singosari, Khoirul Anam, S.Pd., MM
Antusiasme siswa terlihat sejak awal kegiatan. Mereka aktif mengajukan pertanyaan seputar jurusan, prospek kerja, hingga mekanisme pendaftaran. Suasana interaktif ini mencerminkan tingginya kesadaran siswa akan pentingnya menentukan pilihan studi secara tepat.

Anam juga menyampaikan bahwa Career Day 2026 merupakan bagian dari strategi madrasah untuk mendampingi siswa hingga melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya berfungsi sebagai ajang promosi kampus, tetapi juga sebagai sarana edukasi bagi siswa untuk mengenali potensi diri.
“Kami ingin siswa benar-benar memahami minat dan bakatnya. Dari informasi yang disampaikan masing-masing kampus, mereka bisa menyesuaikan dengan kemampuan serta cita-cita yang dimiliki,” ujarnya.
Ia menambahkan, madrasah berharap para siswa dapat memanfaatkan momentum ini secara maksimal agar tidak salah memilih jurusan maupun perguruan tinggi. Dengan perencanaan yang matang, peluang mereka untuk diterima di kampus impian juga akan semakin besar.
“Kami berharap seluruh siswa bisa diterima di kampus yang mereka inginkan. Career Day ini menjadi langkah awal yang sangat penting,” tegasnya.
Lebih lanjut, pihak madrasah juga menyiapkan pendampingan lanjutan melalui layanan bimbingan dan konseling. Siswa akan dibantu memetakan minat, bakat, serta kecenderungan akademik agar keputusan yang diambil benar-benar sesuai dengan potensi masing-masing.
“Peran kami tidak hanya sebagai lembaga pendidikan, tetapi juga sebagai mitra strategis dalam menyiapkan generasi muda menghadapi masa depan akademik dan karir yang lebih terarah,” jelas Anam (*)



